Kota Madiun (MIN 2) – Majlis Dikdasmen PCM Magetan bekerjasama dengan Rumah Belajar Alfa Betha mengadakan Olimpiade Matematika 2024 yang diikuti oleh siswa-siswi dari berbagai sekolah se-Eks Karesidenan Madiun. Olimpiade ini dilaksanakan di SD Muhammadiyah 01 Magetan pada hari Minggu (18/2).
Siswa-siswi MIN 2 Kota Madiun pun mengikuti olimpiade tersebut dan berhasil memborong medali. Tak tanggung-tanggung, ada 7 medali emas, 11 medali perak dan 2 medali perunggu yang berhasil dibawa pulang. Berikut nama siswa-siswi berprestasi yang berhasil mendapatkan medali :
Rakhmad selaku pembina olimpiade mengatakan bahwa dengan banyaknya yang mendapatkan medali membuat anak-anak bersemangat untuk belajar olimpiade matematika. Setiap kompetisi menjadikan evaluasi dari materi hingga peraihan prestasi.
Selamat kepada para juara. Semoga dapat memberikan motivasi kepada siswa-siswi lain untuk berprestasi.(slm)
Tinggalkan Komentar