Kota Madiun (MIN 2) – Olimpiade Sains Nasional atau sering disebut juga dengan OSN SD/MI Tingkat Kota Madiun Tahun 2024 bidang IPA telah selesai dilaksanakan (27/05). Ajang bergengsi tahunan yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi Republik Indonesia untuk siswa – siswi yang memiliki talenta dibidang sains.
MIN 2 Kota Madiun ikut berpartisipasi dalam ajang OSN Tingkat Kota Madiun dengan mengirimkan putra – putri terbaiknya. Alhamdulillah, salah satu perwakilan MIN 2 Kota Madiun berhasil lolos ke OSN IPA SD/MI Tingkat Provinsi yaitu Raihan Fajar Dwi Saputra. Dengan demikian, Ananda Raihan berhak mengikuti OSN Tingkat Provinsi yang akan dilaksanakan pada tanggal 20 Juni 2024.
“Alhamdulillah sudah lolos untuk ditahap berikutnya. Suatu anugerah untuk madrasah. Semoga Mas Raihan dapat memperoleh prestasi yang terbaik membawa nama MIN 2 Kota Madiun di tingkat nasional. Aamiin Ya Rabbal Alamin. Terima kasih kepada pembina yg telah membimbing dan membina sehingga memperoleh hasil yang terbaik” Ungkap Mujiono selaku Kepala MIN 2 Kota Madiun. (ING)
Tinggalkan Komentar