Kota Madiun (MIN 2) – Upacara peringatan Hari Guru Nasional (HGN) digelar di halaman MIN 2 Kota Madiun, Senin (25/11). Upacara kali ini juga bertepatan dengan HUT PGRI (Persatuan Guru Republik Indonesia) ke 79.
Upacara diikuti siswa kelas 1-6, seluruh guru, dan tenaga pendidik di MIN 2 Kota Madiun. Bapak dan ibu guru juga bertindak sebagai petugas pada upacara kali ini.
Mujiono kepala MIN 2 Kota Madiun selaku pembina upacara, membacakan pidato Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Abdul Mu’ti, mengungkapkan peringatan Hari Guru tahun ini mengangkat tema Guru Hebat Indonesia Kuat. Mujiono juga berpesan agar para siswa senantiasa menghormati bapak/ibu guru, karena mereka adalah orang tua kita disekolah.
Selepas upacara, madrasah menyerahkan penghargaan kepada para guru yang berprestasi dan berdedikasi kepada MIN 2 Kota Madiun. Beberapa siswa juga menampilkan hiburan yang dipersembahkan untuk para guru.
Dipenghujung acara, para siswa juga bersalaman kepada bapak dan ibu guru di halaman sebelum kembali ke kelas masing-masing. Selamat hari guru, terima kasih atas ilmu yang telah engkau berikan kepada kami, semoga menjadi amal jariyah dihadapan Allah SWT. (Azz)
Tinggalkan Komentar