::   62 8000 xxx   min2kotamadiun@gmail.com
Info Sekolah
Tuesday, 03 Dec 2024
  • Selamat Datang di Web Resmi MIN 2 Kota Madiun
16 November 2024

Dua Siswa MIN 2 Kota Madiun Raih Juara dalam Ibnu Batutah Islamic Festival 2024

Saturday, 16 November 2024 Kategori : Akademik / Kesiswaan / News / Prestasi

Kota Madiun (MIN 2) – Asyifa Fadilah kelas 6C dan Syafiq Affan Muzani kelas 6D, dua siswa MIN 2 Kota Madiun berhasil meraih juara dalam Ibnu Batutah Islamic Festival 2024. Asyifa meraih Medali Perak Olimpiade MIPA dan Affan berhasil meraih Juara 3 MHQ (Musabaqah Hifdzil Qur’an) yang diselenggarakan oleh SMP Tahfidz Ibnu Batutah, Sawahan, Kabupaten Madiun. (16/11)

Lomba yang diselenggarakan oleh SMP Tahfidz Ibnu Batutah merupakan lomba tingkat SD/MI sederajat se-eks karesidenan Madiun yang pada tahun ini bertemakan “Kun Bil Qur’ani Najihan” / “Berprestasilah dengan Al-Qur’an”. Dengan diraihnya juara pada lomba tersebut, Asyifa dan Affan berhak memperoleh e-sertifikat, sertifikat, trophy/medali dan uang pembinaan. Affan yang sudah seringkali mengikuti lomba MHQ tentu sudah memiliki banyak pengalaman, begitu juga dengan Asyifa yang juga sering mengikuti lomba-lomba olimpiade.

Siswo Setyawan selaku walikelas 6D turut mengucapkan syukur alhamdulillah atas prestasi yang diraih oleh peserta didiknya, ia mengucapkan selamat dan sukses untuk Ananda Affan dan ustadz/ustadzah yang membina, semoga memberkahi dan menginspirasi teman-temannya.

Semoga prestasi yang diraih hari ini  bisa memotivasi untuk terus berusaha dan meraih prestasi yang lebih tinggi lagi. (OKT)

No Comments

Tinggalkan Komentar

 

Pengumuman

Diterbitkan :
Penerimaan Peserta Didik Baru Madrasah (PPDBM)   MIN 2 Kota Madiun Tahun Pelajaran 2024/2025
Assalamualaikum wr.wb Dengan hormat, Bersama ini kami sampaikan hasil Penerimaan Peserta Didik Baru Madrasah (PPDBM) ..

Agenda

28
Jan 2023
waktu : 06:00
27
Jan 2023
waktu : 06:00
24
Jan 2023

Categories

Statistik

Archives

Video Terbaru

Info Madrasah

MIN 2 Kota Madiun

NSPN : 60720865
JL. TANJUNG RAYA NO. 16 MANISREJO KOTA MADIUN
EMAIL min2kotamadiun@gmail.com