::   62 8000 xxx   min2kotamadiun@gmail.com
Info Sekolah
Friday, 29 Nov 2024
  • Selamat Datang di Web Resmi MIN 2 Kota Madiun
26 June 2024

Libur Madrasah, Prestasi Min 2 Kota Madiun Tetap Menyala di Olimpiade MIPA Ganesha Operation (GO)

Wednesday, 26 June 2024 Kategori : News / Pendidikan / Prestasi

Kota Madiun (MIN 2) – Seluruh siswa MIN 2 Kota Madiun sedang menikmati libur akhir tahun pelajaran 2023/2024. Liburan madrasah untuk siswa – siswi MIN 2 Kota Madiun bukan hanya sekedar berlibur tetapi tetap mengikuti kompetisi untuk mengukir prestasi. Salah satunya yaitu mengikuti Olimpiade MIPA Ganesha Operation (GO) yang digelar di SMP Negeri 13 Madiun (23/06).

Olimpiade tersebut diikuti oleh 102 peserta yang berasal dari SD/MI se Kota Madiun. Pelaksanaan Olimpiade MIPA tingkat SD/MI  terbagi menjadi 3 kategori berdasarkan kelas yaitu kelas 3, 4 dan 5. Dalam masing – masing kategori diambil juara 1, 2 dan 3. Masing – masing peserta mengerjakan soal olimpiade MIPA dengan sungguh – sungguh untuk meraih juara pada olimpiade tersebut.

Siswa MIN 2 Kota Madiun yang berhasil merebut juara 1 yaitu Satria Adhyasta Nugraha dalam kategori Olimpiade MIPA Kelas 4.  Asyifa Fadilah meraih juara 2 dan Ashadevi Anindiaswari Sekar Kinanka meraih juara 3 dalam kategori Olimpiade MIPA kelas 5. Selanjutnya, Asyha Alyssa Zhafira meraih juara 3 dalam kategori Olimpiade MIPA Kelas 3. Sungguh prestasi yang membanggakan dan patut dijadikan salah satu contoh kegiatan positif untuk mengisi liburan madrasah.

“Sebagai orang tua bersyukur dan bangga atas prestasi yang telah dicapai. Tidak boleh berpuas diri, tetap harus belajar dan ditingkatkan lagi” pungkas Fitry Ajeng Ramadyani selaku ibunda Satria. Teruslah berproses untuk menjadi siswa – siswi yang dapat membanggakan kedua orang tua maupun madrasah melalui prestasi yang diraih dengan ikhtiar dan doa terbaik. (ING)

No Comments

Tinggalkan Komentar

 

Pengumuman

Diterbitkan :
Penerimaan Peserta Didik Baru Madrasah (PPDBM)   MIN 2 Kota Madiun Tahun Pelajaran 2024/2025
Assalamualaikum wr.wb Dengan hormat, Bersama ini kami sampaikan hasil Penerimaan Peserta Didik Baru Madrasah (PPDBM) ..

Agenda

28
Jan 2023
waktu : 06:00
27
Jan 2023
waktu : 06:00
24
Jan 2023

Categories

Statistik

Archives

Video Terbaru

Info Madrasah

MIN 2 Kota Madiun

NSPN : 60720865
JL. TANJUNG RAYA NO. 16 MANISREJO KOTA MADIUN
EMAIL min2kotamadiun@gmail.com