Kota Madiun (MIN 2) – Adalah Kenzie Nararya dan Muhammad Naufal siswa kelas 6, A Najhya Muhammad Wiranto siswa kelas 5, Rayyisa Yumna siswa kelas 1 serta Bee Najhwa calon siswa kelas 1 MIN 2 Kota Madiun berhasil menjuarai beberapa kategori dalam perhelatan Open Karate Championship Kapolres Nganjuk Cup III 2022. Kejuaraan yang diselenggarakan dalam rangka Hari Bhayangkara ke-76 tahun tersebut berlangsung di Gedung Juang 45 Jalan Dr. Soetomo Nganjuk.
Kejuaraan diadakan selama dua hari mulai tanggal 25-26 Juni dan diikuti oleh 1.175 peserta karate se-Jawa Timur yang akan bertarung sesuai dengan kategori yang diperlombakan. Pada kejuaraan kali ini kelima karateka yang juga tergabung dalam Shokaido Madiun berhasil menorehkan pretasi dan membawa pulang medali. Adapun hasil yang diperoleh adalah sebagai berikut :
Salah satu karateka, Rayyisa Yumna mengaku senang bisa mengikuti kejuaraan tersebut. “saya senang bisa ikut perlombaan dan Alhamdulillah dapat juara di dua kategori”, ungkapnya. Ibunda Rayyisa juga turut menyampaikan, “saya pribadi senang melihat Rayyisa bermain dengan semangat dan tak ada rasa takut kepada lawan mainnya. Tak lupa juga saya ucapkan terimakasih kepada Shokaido Madiun yang telah membimbing anak-anak sehingga bisa mendapat juara”, pungkas Ibunda Rayyisa. (rus)
Tinggalkan Komentar