Kota Madiun (MIN Manisrejo) – Sujud syukur dan pengajian hari jum’at (10/03) di halaman kampus 2 MIN Manisrejo berlangsung khidmat. Acara ini merupakan salah satu dari perayaan Milad yang diadakan selama empat hari berturut-turut. Dalam ceramahnya, Ustadz Shoddiq mengajak kami semua berdo’a untuk kelancaran dan kesuksesan segenap warga besar MIN Manisrejo dalam menjalankan tugas dan kewajiban.
Siswa-siswi dan Bapak/Ibu guru mendengarkan mau’idoh hasanah yang disampaikan Ustadz Shoddiq dengan antusias. Beliau turut bangga dengan perkembangan Madrasah dari namanya masih Fathul Ulum sampai menjadi MIN 2 Madiun. Semoga Madrasah ini selalu menjadi inspirasi, bahwa Madrasah bisa menjadi pilihan tepat dalam menimba ilmu dan tetap mengindahkan kaidah-kaidah keislaman.
Ustadz Shoddiq juga berpesan bahwa untuk menjadi orang yang sukses tidak cukup hanya dengan ilmu. Menjadi orang sukses harus mencakup 3 komponen, yakni iman, ilmu dan implikasi dari ilmu tersebut. Selain itu, menghormati orang tua dan guru juga merupakan kunci menjadi orang sukses.
Demikian Ustadz Shoddiq dalam memberikan nasihatnya kepada siswa-siswi MIN 2 Madiun. Besar harapan, nasihat beliau dapat diterapkan di kehidupan nyata para jamaah pengajian agar kebahagiaan dunia akhirat dapat diraih. (rbt-ay)
Tinggalkan Komentar